Bagaimana bisa mereka mengatakan bahwa cinta hanya membawa dampak buruk bagiku dan juga sekolahku? Bagaimana bisa mereka berkata bahwa cinta hanya akan membuat pikiranmu bercabang, tidak dapat fokus belajar, mendapat nilai jelek, dan sebagainya.

Mereka yang mengatakan itu, apa benar mereka pernah mengalami yang namanya cinta? Apa benar mereka pernah merasakannya? Kalaupun pernah, itu berarti mereka telah jatuh ke dalam cinta yang salah. Cinta yang seharusnya kau rasakan tidak seperti yang mereka katakan.

Cinta, ketika kau jatuh cinta kau akan merasa sangat gugup, bahagia, sedih, dan sebagainya yang tak dapat kau ungkapkan dengan kata-kata. Cinta, ada banyak kata untuk mengartikan cinta, dan ada berbagai cara untuk mewujudkan rasa cinta. Cinta, ada berbagai pandangan dalam kau melihat cinta, itu semua tergantung dari sudut mana kau melihatnya.

Terkadang ketika seseorang jatuh cinta, senyum dan rona pipi seseorang yang jatuh cinta akan terlihat dengan jelas. Bahkan senyum takkan pernah pudar dari wajahnya yang indah. Bisa dibayangkan betapa sejuknya setiap orang yang terlewati olehnya ketika mereka melihat senyum yang begitu merekah di kedua pipinya.

Bahkan ketika seseorang jatuh cinta, disaat itulah mereka dapat menerima diri mereka sendiri apa adanya. Kau pernah jatuh cinta? Tentu akan mudah untuk memahami apa maksud kalimat itu. Disaat seseorang jatuh cinta, ada saat dimana mereka berusaha untuk mempercantik diri dan berpikir bahwa merekalah yang tercantik.

Disaat seseorang sedang jatuh cinta tentu akan ada perasaan dan pemikiran bahwa merekalah yang tercantik di dunia ini. Cinta menolongmu untuk dapat mencintai dirimu sendiri. 

Terkadang ketika seseorang jatuh cinta tidak ada alasan untuk seseorang merasa kurang akan dirinya. Senyum yang dengan percaya dirinya merekah tentu menandakan bagaimana percaya dirinya seseorang akan fisik mereka.

Cinta juga salah satu faktor penyebab seseorang ingin menonjolkan dirinya baik dalam pergaulan ataupun dalam bidang akademik seseorang. Dengan menjadi yang menonjol tentu akan menjadi sebuah daya tarik agar seseorang yang kita sukai dapat menotice  kehadiran kita. Motivasi untuk menjadi berprestasi dan pintar akan bermunculan ketika seseorang akan jatuh cinta.

Contohnya saja, seperti di kebanyakan novel sang pemeran pria pasti akan di deskripsikan sebagai seorang yang cuek, dingin namun sangat pandai dalam pelajaran. Atau, seorang pria yang nakal namun sangat jago dalam bermain basket. Selalu tampak ingin hebat didepan gadis yang mereka cintai.

Ataupun pemeran utama perempuan yang pendiam, lugu, polos namun sangat pandai bermain musik. Atau seorang gadis yang tomboy  namun setelah jatuh cinta mereka akan berusaha untuk menjadi cantik dan mulai untuk menjadi siswi teladan yang dicintai banyak orang. Penulis novel selalu berusaha menonjolkan kelebihan dari seorang tokoh utama.

Pada dasarnya, apa yang tertulis dalam novel itu juga yang terjadi dalam kehidupan nyata. Dimana kebanyakan orang akan lebih mudah untuk jatuh cinta kepada orang yang menonjol dan memiliki sebuah prestasi atau keunggulan. Karena itulah untuk membuat seseorang jatuh cinta atau menarik perhatian, harus ada sesuatu yang menonjol dalam diri kita.

Karena itulah kebanyakan laki-laki yang jatuh cinta akan berusaha untuk memberikan yang terbaik dalam bidang olah raga mereka. Baik itu dalam pengambilan nilai, berlatih, ataupun dalam bertanding. Karena dengan begitu mereka akan menjadi sebuah daya pusat perhatian bagi wanita yang mereka cintai.

Bagaimana dengan wanita? Disaat seorang wanita sedang jatuh cinta kebanyakan dari mereka akan lebih menonjolkan diri dalam bidang akademik mereka. Selalu berlomba-lomba menjadi yang nomor satu, yang paling rajin, dan yang paling menjadi teladan. Dengan menjadi yang menonjol dalam bidang akademik tentunya dapat menarik perhatian para pria.

Disaat seseorang jatuh cinta ada masanya dimana seseorang akan benar-benar berusaha terlihat baik. Baik itu dalam berpakaian atau dalam pergaulan. Jika diperhatikan seseorang yang sedang jatuh cinta akan benar-benar menjaga cara berpakaian baik itu dalam kerapian maupun kesopanan dalam berpakaian.

Cara berperilaku pun akan berubah drastis disaat seseorang sedang jatuh cinta. Mereka akan berusaha untuk menjaga tinggi rendahnya suara dalam bersuara. Menjaga bagaimana cara tertawa mereka agar lebih feminin dan anggun. Seseorang yang sedang jatuh cinta akan terlihat menjadi lebih kalem dan anggun dalam melakukan banyak hal.

Ada banyak manfaat positif mengenai jatuh cinta dengan kaitannya dengan sekolah dan prestasi. Berterima kasihlah pada cinta yang mampu buat kita menerima dan mencintai diri kita sendiri. 

Berterima kasihlah pada cinta, karena dialah kita memiliki motivasi untuk berprestasi. Berterima kasihlah pada cinta karena dialah alasan senyummu merekah sepanjang waktu.

Jika kau merasakan apa yang sudah tertulis diatas ketika kau sedang jatuh cinta. Maka berbahagialah, berterima kasihlah pada cinta karena dialah kau  sudah memiliki kesempatan untuk merasakan cinta pada jalan yang benar dan cinta yang sesungguhnya.

Karena cinta adalah kebahagiaan, kebahagiaan adalah kebaikan, kebaikan adalah dampak positif. Cinta yang sesungguhnya ialah yang membawamu pada sisi positif bukan kepada sisi negatif. Pastikan bahwa kau saat ini berada pada cinta yang sesungguhnya.