sering kali kita temui ilmu matematika dalam kehidupan, tentunya ilmu ini memiliki manfaat yang begitu besar. namun dengan hal itu masih ada sebagian siswa yang menganggap bahwa matematika itu mata pelajaran berhitung yang paling sulit jika dibandingkan dengan pelajaran lain. sehingga banyak siswa yang tidak menyukai matematika. padahal matematika merupakan mata pelajaran yang memiliki manfaat dalam kehidupan manusia. peran mata pelajaran matematika sangat penting dalam dunia pendidikan terutama di Indonesia. mata pelajaran ini selalu ada dalam berbagai ujian sekolah dari tingkat TK, SD, SMP hingga SMA.
pada waktu pertama kali masuk sekolah dasar, pelajaran yang diperkenalkan setalah membaca ialah berhitung. misalkan pada anak TK atau Paud, sejak sekolah pertama mulai dikenalkan dengan angka-angka hingga menepaki bangku sekolah dasar yang mengenalkan dengan penjumlahan dan pengurangan.
dalam kehidupan, matematika tidak dapat lepas dari kehidupan manusia. karena setiap harinya manusia berhitung dan menggunakan ilmu matematika dalam berpikir atas solusi dari segala masalah yang berkaitan dengan alam, ekonomi, sosial bahkan politik.
ilmu matematika merupakan ilmu yang luas dan tak bisa berdiri sendiri. segala ilmu lainnya pasti bisa dimasuki oleh ilmu matematika. bahka ilmu dalam kehidupan manusia biasa dimasuki oleh ilmu matematika seperti fisika, kimia, biologi, teknik sipil, teknik arsitektur, kedokteran, ekonomi, dan masih banyak lagi. sebagai ilmu yang memiliki kedudukan yang penting dalam kehidupan manusia, maka matematika mempunyai banyak manfaat bagi manusia untuk dipelajari.
matematika merupakan mata pelajaran yang masih menjadi misteri bagi siswa. siswa sering kali dipaksakan dengan materi-materi matematika tanpa mengerti maksut, tujuan, serta manfaat dari ilmu yang dipelajari. mata oelajaran ini merupakan mata pelajaran yang istimewa yang diberikan pada orang-orang pilihan.
ilmu berhitung tidak akan membuat kehidupan manusia menjadi lebih sulit, namun tanpa disadari bahwa karena matematika lah dapat mempermudah dan menertibkan kehidupan manusia. dapat dirasakan banyak manfaat dalam mempelajari matematika.
salah satu manfaat dalam kehidupan manusia ialah dapat menjadikan pengkajinya menjadi manusia yang penuh perhitungan, teliti, dan cermat. sehingga setiap langkah yang dikerjakan menjadi penting karena menentukan masa depan seseorang.
yang paling nyata manfaat dari matematika dalam kehidupan ialah ketika dalam melakukan perdagangan. berdagang atau berbisnis merupakan cara yang dilakukan oleh manusia untuk mendapatkan keuntungan rizki. bagi anda yang ingin menekuni dagang sudah dipastikan wajib mempunyai keterampilan matematika yang baik. seperti kemampuan menghitung untung dan rugi.
dari banyaknya manfaat dalam kehidupan manusia, matematika masih dianggap sulit oleh sebagian orang. lantas atas dasar apa orang menganggap matematika itu sulit bahkan hingga dibenci? untuk mengetahui maka kita perlu menganalisis dulu asal muasal pembelajaran matematika di sekolah dan di rumah .
pelajaran matematika dimulai ketika seseorang sudah duduk dibangku PAUD atau TK. pada tahap pendidikan dasar ini anak-anak sudah mulai dikenalkan dengan angka atau berhitung.
anak-anak pada awalnya sangat antusias dalam mempelajari matematika seputar menghitung penjumlahan serta pengurangan. hingga sang anak memasuki pendidikan lanjutan sekolah dasar hingga menengah atas dengan materi pelajaran yang lebih kompleks lagi. seperti hanya materi statistika, aljabar, bilangan cacah, pecahan, desimal, geometri, dan lain-lain.
seiring berjalannya waktu, materi pada mata pelajaran matematika semakin banyak. sedangkan kenapa matematika susah ketika ada satu materi yang belum dikuasai dengan baik tapi sangat sederhana yang hanya mencangkup ilmu berhitung meliputi penjumlahan, pengurangan, perkalian serta pembagian,
ada sejumlah fakta menarik matematika dalam kehidupan manusia yang menarik dan masih banyak yang orang ketahui. salah satunya matematika adalah disiplin ilmu yang tertua di dunia. orang-orang zaman dahulu sering menggunakan matematika untuk memilih teknik berburu dan berhitung letak posisi matahari di langit.
fakta menarik lainnya tentang matematika berlanjut pada masa Yunani Kuno. saat itu ilmu matematika sering dipergunakan dalam kepentingan membangun dan struktur bangunan. pada akhirnya pada zaman digital matematika dipergunakan untuk kepentingan algoritma.
fakta menarik lainnya juga dalam kehidupan ialah matematika tidak akan terlepas dari kehidupan sejak mata terbuka hingga mata tertutup. namun diantara fakta matematika dalam kehidupan yang paling menarik adanya anggapan negatif tentang matematika yang sebenarnya itu hanya mitos. fakta yang sering disebarkan ialah terkait fakta matematika itu hanya seputar ilmu tentang berhitung yang susah dipelajari dan sulit dipahami oleh mereka yang memiliki kecerdasan intelektual yang terbatas.
manfaat yang kita dapatkan saat mempelajari ilmu matematika, yaitu:
1. Membangun pola pikir yang sistematis
seorang dapat berpikir secara sistematis dengan belajar matematika. karena dalam mengerjakan soal matematika, dituntut untuk mengerjakan tahap demi tahap agar mendapatkan hasil yang sesuai. jika kita melewatkan 1 tahap saja, maka bisa saja hasil yang kita dapatkan tidak sesuai.
2. Berkembangnya logika berpikir
salah satu yang perlu diasah dalam meningkatkan kesuksesan manusia yaitu melatih kemampuan logika berpikir yan baik dan benar. semua itu bisa diasah dengan terbiasa belajar matematika. karena itu dengan belajar matematika seseorang dapat membuat logika berpikir lebih realistis dan logis dalam mengambil setiap keputusan dari setiap permasalahan
3. Generasi penuh perhitungan
dengan belajar matematika dapat menjadikan kita penuh perhitungan dalam mengambil keputusan