Laut menderu

Angin bertiup

Gelombang menerpa

Luas melintasi samudra lepas


Ku rindu menikmati mu

Oh ombak dan gelombang

Bermain butiran pasir putih

Meninggalkan jejak kaki


Kau selalu dapat menyejukkan hati

Kala sedih, gundah dan rindu

Kau bawa ketenangan jiwa

Memandang indah ke langit biru


Maha karya yang indah

Tuk dinikmati dan di jaga

Tetaplah indah kau disana

Karna ku kan datang menghampirimu


Borneo – June 2017